Lebah Madu Kang Aip - Atas rahmat Allah SWT bisa bangun pagi tidak kurang satu apapun. Semakin bahagia dengan adanya peningkatan kualitas syukur kepada-Nya.
Ada kata yang indah dan banyak dicari orang. "Kenyamanan" termasuk yang dicari itu, ia berada dalam satu kelompok dengan kebahagiaan, kedamaian, keamana, dan kata-kata yang menggambarkan suasana hati yang tenang.
Baca Juga:
BAGAIMANA CARANYA AGAR POLIGAMI MENJADI TENTRAM DAN NYAMAN
الصورة من: أملي الجنة
Catatan ini bukan merupakan jawaban dari pertanyaan yang umum pada judul di atas. Ini hanyalah sedikit menggambarkan pengalaman manis yang kami alami.
Malam kemarin, tampak di sebuah masjid, Najaten, di sebuah kampung, Girang, Cidamar, Cidaun Cianjur Kabupatennya, tampak ada yang duduk-duduk dengan akrab namun terlihat serius. Tampak, orang-orang di situ secara sepintas ada dua kategori, orang tua dan anak muda.
Sedang apakah mereka di Masjid mulik Allah SWT tersebut? Ternyata ... Baik yang muda maupun para orang tua, yang serius tadi, sedang bermusyawarah. Apa yang dimusyawarahkan. Tentang kebaikan yang ingin dibangun dan dilanjutkan.
Sangat indah perkumpulan itu. Bila dua genersai ini bersatu padu, bahu membahu membangun kampungnya dengan ketakwaan maka yakin Allah akan memberikan berokahnya. Ini memberikan dorongan optimisme kuat. Sebelumnya ada kebimbangan. Kenapa? SANGAT IRONIS !!! PEMUDA ISLAM MALU MENGUMANDANGKAN ADZAN dan sebagainya. Namun kini kekhawatiran itu mulai berangsur berkurang.
Ada kata kunci dari Rasulullah SAW yang bisa dijadikan pedoman membangun sebuah kampung yang aman dan nyaman.
YANG MUDA MENGHORMATI YANG TUA DAN YANG TUA MENYAYANGI YANG MUDA
Di atas segalanya adalah Allah SWT yang menentukan. Dan Allah meridoi hamba yang berdoa. Bila penduduk kampung berdoa dan mengakui kekhilapannya, Allah akan menurunkan rahmat dan barokahnya.
Maka pertanyaan yang mesti dijawab adalah, SUDAHKAH KITA BERDOA MEMOHON KEAMANAN NEGARA? Ini sangat penting dan mendesak dilakukan. Doa untuk keamanan negara atau kampung mesti segera dikerjakan. Doa ditakdirkan Allah SWT sebagai permintaan agar Allah SWT hadir dalam setiap persoalan hidup kita. LUAR BIASA !!! INILAH HIKMAH BESAR DI BALIK DOA.
Doa yang terbaik adalah mendoakan orang banyak sementara mereka tidak tahu ada yang mendoakan. Bila penduduk kampung beramal dan berdoa maka akan tercipta JARING-JARING DOa DAN AMAL SOLEH.
Itulah kesan yang ada dalam lubuk hati. Hanya sedikit ini saja catatan ini. Semoga menjadi amal yang ikhlas karena-Nya dan bisa menjadi wasilah datangnya kasih-sayang Allah SWT.
Taqwa kepada Allah adalah kunci dari datangnya keberkahan yang menyelimuti suatu kawasan.
Taqwa kepada Allah adalah kunci dari datangnya keberkahan yang menyelimuti suatu kawasan.