-->

DOA LAGI GALAU YANG PERLU ANDA AMALKAN

Do'a dan Dzikir 24 Jam - Sedang galau? Tenang saja dulu. Tarik nafas dulu. Mandi dulu. Sikat gigi dulu. Mandinya harus memakai sabun. Jangan lupa shampo. Setelah selesai berwudu secara sempurna. Pakailah pakaian yang terbaik. Jangan lupa gunakan deodoran, minyak rambut, dan minyak wangi. Sisirlah rambut sampai mengkilap dan rapi. 

Baca juga: DOA LANCAR BERBICARA DI DEPAN UMUM

Shalatlah dan berdoalah!!!
Jangan lupa sedekah
 Gambar dari: Kata Mutiara Tati Juhana
DOA LAGI GALAU YANG PERLU ANDA AMALKAN

Adapun bila yang membuat galau itu DOSA BESAR, MAKA HAPUSLAH DENGAN BERTAUBAT. Karena taubat itu LEBIH BESAR dari dosa-dosa itu. Bila galau karena berdosa berati hati kita masih berfungsi baik. Memang hati tidak bisa dibohongi. Galau karena dosa semoga merupakan bagian dari PENYESALAN yang merupakan rukun taubat yang pertama.

Inilah di antara bacaan ISTIGFAR yang bisa kita lantunkan sekurang kurangnya ucapan;

  أَسْتَغْفِرُ اللهَ
Sependek kalimat itu pun sudah sangat bagus. Bacalah sebanyak-banyaknya. Seperti Nabi Adam yang menyesali khilafnya. Ia bertaubat dengan melantunkan istigfar sebanyak-banyknya bahkan hingga ratusan tahun lamanya. 

Nabi Adam membaca;
  
رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ الْخَاسِرِيْنَ

Bacalah istigfar Nabi Adam ini dengan penuh penghayatan dan hati yang menyesal. Tekadkanlah dalam hati untuk tidak mengulangi dosa-dosa itu lagi.

Adapun doa Nabi Yunus saat ia bertaubat menyesali kekhilapannya sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW untuk dibaca. Ia merintih memohon pengampunan dan kasih sayang Allah SWT di dalam perut ikan besar itu yang sangat gelap. 

Nabi Yunus as. berdoa;

  لاَ إلهَ إِلاَّ أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّيْ كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِيْنَ

Selanjutnya memohon yang terbaik kepada Allah seraya terus menguatkan rasa baik sangka kepada-Nya. In sya Allah akan diberikan jalan yang terbaik dari-Nya.

Kegalauan dalam hati sering timbul krena doa maka mintalah ampun kepada Allah SWT.
LihatTutupKomentar