-->

Menikmati Udara Pegunungan di Naringgul

Naringgul adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Cianjur Jawa Barat. Kontur tanah di Naringgul umumnya berbukit.






Di sebagian wilayah ada gunung-gunung kecil yang membuat udara di sini sangat sejuk.

Berada di antara wilayah Balegede dan Cidaun udara di Naringgul tergolong sedang. Bagi pecinta kesejukan tentu Naringgul menjadi tempat yang cocok untuk dijadikan tempat tinggal atau pun hanya untuk sekedar mampir menikmati kesejukan.

Karena udara di Naringgul cukup sejuk maka beberapa komoditas sayuran tanah subur di sini. Seperti Kapulaga, Daun Bawang, Pohon aren, Durian, Cengkeh dan yang lainnya.

Di sini anda bisa berzikir dengan khusyu. Tidak heran bila beberapa tempat dijadikan untuk menikmati ibadah yang khusus.

Beberapa waktu yang lalu penulis pernah berkunjung ke beberapa sekolah dasar di Naringgul.

Suasana sekolah yang asri dan dikelilingi banyak pohon dan berlatar perbukitan menambah indahnya suasana.

Penulis bergumam dalam hati, "Anak-anak di sekolah ini otaknya akan terbantu lebih tenang dengan suasana yang hening dan sejuk."

Begitulah kesan penulis saat itu. Maka mari menjaga alam tetap asri Pemetaan wilayah mesti dipatuhi. Wilayah yang diperuntukkan untuk konservasi, hutan lindung, daerah serapan air dan udara, janganlah digunakan untuk pemukiman.

Biarlah alam yang sejuk dinikmati oleh hingga sampai generasi mendatang. Jangan sampai karena keserakahan orang di masa kini lalu membuat alam menjadi rusak.


LihatTutupKomentar