6 Keuntungan Yang Hanya Dimiliki oleh Asuransi Syariah
Syariah adalah sistem keuangan yang memakai hukum Islam yang kini disebut-sebut akan semakin pesat. Sebab pemakainya dianggap cocok dengan ajaran agama bagi umat Islam.
Peraturan yang didapat juga diyakini sangat menguntungkan bagi pihak nasabah atau pengguna. Meskipun belum terlalu dikenal, tapi asuransi ini sudah mulai disukai oleh masyarakat Indonesia.
Dengan hal itu banyak lembaga keuangan misalnya bank sampai asuransi menjual produk syariah yang membukukan banyak keuntungan. Apa saja keuntungan-keuntungan itu?
1. Tidak Adanya Dana Hangus
Kejadian adanya dana hangus biasa terjadi pada asuransi yang kovensional, tapi kalau peserta asuransi syariah bisa mendapat kembali dananya. Meskipun belum sampai jatuh tempo, misalnya Anda ingin mencairkan dana itu secara tiba-tiba karena suatu sebab, maka asuransi syariah bisa mengabulkannya.
Semua kembali pada kemauan Anda selaku nasabah. Benefit ini yang paling “diperjualkan” oleh asuransi syariah untuk memikat nasabah. Dalam hal hukum syariah, nasabah atau konsumen pasti diuntungkan dan mendapatkan akad yang jelas dengan pihak asuransi.
2. Hasil Investasi
Kemudian, banyak yang merasa takut akan investasi dana pada asuransi konvensional atau asuransi umum.
Namun di asuransi syariah, Anda sudah memiliki hasil investasi yang lebih heterogen, karena instrumen investasi syariah sudah beragam, dengan demikian bisa memberikan tingkat pengembalian investasi yang bagus dan juga optimal untuk nasabahnya.
Selain itu, jika Anda menginvestasikan dana, maka hasil investasi (Mudharabah) mesti lebih tinggi dibandingkan menabung dengan deposito.
3. Telat Bayar
Jika mengalami ketelatan pembayaran (bukan pemberhentian pembayaran), perlindungan pada dana Anda tidak akan berubah. Asuransi syariah tidak akan mengutak-atik keamanan dari dana Anda ketika mengalami telat membayar premi yang sudah disetujui oleh kedua belah pihak.
4. Pembagian Nisbah yang Tinggi
Pembagian nisbah yang mencapai 70 persen untuk nasabah dan 30 persen untuk asuransi merupakan daya pikat asuransi syariah berikutnya. Ketika mengikuti asuransi, pasti ada alasan khusus yang membelakanginya.
Misalnya Anda mengikuti asuransi kesehatan, maka Anda berharap asuransi akan membantu membayar atau mengcover seluruh pembayaran kesehatan, baik dari murah hingga yang mahal.
Ataupun asuransi pendidikan yang membantu membayar biaya anak-anak dan sekolah mereka ketika Anda mengalami kesulitan keuangan, bahkan hingga tidak bisa bersekolah.
Asuransi syariah tentu memberikan keuntungan besar yang menunjukan bahwa nasabah diuntungkan dan sesuai dengan peraturan sistem syariah. Tentunya Anda yang menggunakan asuransi syariah tentu tidak perlu khawatir.
5. Bebas Kontributor Dasar
Kontributor dasar akan dibebaskan apabila terjadi ketidakmampuan total yang disebabkan oleh penyakit ataupun kecelakaan. Peserta bisa menikmati manfaat asuransi meskipun dalam situasi ketidakmampuan total. Fasilitas ini tidak bisa didapatkan di asuransi lain.
Selain itu Anda juga mendapat penggantian biaya rumah sakit yang disebabkan kedua hal tersebut yakni, penyakit parah dan juga kecelakaan yang dilengkapi fasilitas cashless yang mempermudah perawatan biaya rumah sakit secara tunai.
6. Asuransi "Double Claim"
Keuntungan lainnya yang bisa didapatkan dari asuransi syariah adalah bisa melakukan double claim. Misalnya peserta bisa memanfaatkan perlindungan biaya rawat inap di rumah sakit untuk semua anggota keluarga.
Jika Asuransi tersebut menggunakan kartu atau cashless, maka satu polis bisa digunakan untuk satu keluarga.
Sehingga preminya tentu bisa lebih murah. Dibandingkan asuransi yang tidak bisa satu polis untuk satu keluarga, karena harus satu polis satu orang. Tentu akan membuat kita kerepotan kan? Karena pembayarn preminya juga mesti masing-masing pula.
Dilihat dari keuntungannya, asuransi syariah benar-benar menggiurkan bukan? Apalagi bagi Anda yang beragama muslim, yang sangat tidak boleh mengikuti sistem keuangan merugikan dan bersifat seperti monopoli dalam lembaga keuangan konvensional.
Sehingga untuk Anda yang ingin memiliki produk asuransi tanpa mengalami kerugian besar, jangan takut menggunakan asuransi syariah karena sudah menyediakan fasilitas dan kelebihan yang menguntungkan.
Sumber http://ekonomi.kompas.com/read/2017/03/26/110000026/6.keuntungan.yang.hanya.dimiliki.oleh.asuransi.syariah