-->

Siti Marlina: Makanan yang Baik Dikonsumsi Saat Sahur

Sahabat sekalian!

Terasa harai-hari di bulan suci Ramadhan ini begitu sukses menumbuhkan kedekatan yang sejati dengan Allah SWT. Ini adalah saat-saat terbaik yang tidak boleh dibuang percuma. Mengisi momentum ini dengan kebaikan yang padat dan banyak mutlak harus dilakukan dengan optimal.

Dengan demikian kami selaku admin forum ini mengucapkan selamat menunaikan puasa untuk anda semua. Dengan posting ini kami sertakan sebuah artikel singkat dari seorang pelajar di Madrasah Aliyah Swasta Al-Holiliyah (MAS) Cidaun dengan nama pena Siti Marlina.

Ia adalah pelajar di kelas XI IPS 2 dengan jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Sebelumnya kami juga pernah menghadirkan tulisan pelajar lain dari sekolah yang sama. Anda bisa membukanya di sini. Selengkapnya silahkan baca artikel ini.

Makanan yang Baik Dikonsumsi Saat Sahur

Oleh: Siti Marlina



Assalamualaikum wr.wb


Pertama-tama marilah kita panjatkan puji beserta syukur kehadirat Allah SWT atas segala nikmat yang telah diberikan-Nya kepada kita semua amin.

Di kesempatan ini saya ingin membahas artikel saya yang barjudul: MAKANAN YANG BAIK DI   KONSUMSI SAAT SAHUR

Selama bulan ramadhan, para keluarga akan berkumpul untuk menikmati sajian makanan.Pada saat seperti ini pasti akan terfikir untuk mengonsumsi makanan favorit setelah hampir 14 jam berpuasa.Namun seperti kita ketahui,saat berpuasa seseorang tidak akan makan dan minum hampir 14 jam sehingga di pelukan nutrisi yang tepat saat sahur/berbuka puasa.

Makanan yang sehat untuk sahur:

Menu untuk sahur harus harus.Karena pada keadaan ini makanan yang di konsumsi harus mampu menyediakan enwrgi yang cukup untuk bertahan selama berjam-jam saat anda bepuasa .
Makan untuk sahur:

Buah-buahan dan sayuran 

Buah-buahan dan sayuran kaya akan serat, buah-buahan dan sayuran penting untuk di konsumsi oleh anda yang akan berpuasa karena dapat meningkatkan rasa kenyang dan membantu mencegah terjadinya sembelit.Selain itu buah-buahan dan sayuran juga mengandung vitamin,mineral dan fitokimia yang penting untuk kesehatan.

Beras dan karbohidrat lainnya

Karbohidrat tinggi serat seperti beras merah dan roti gandum membutuhkan waktu lebih lama untuk di cerna, sehingga membantu untuk mempertahankan energi yang lebih lama.
Daging dan sumber protein lain nya

Makanan Berprotein Tinggi

Ayam tanpa kulit, ikan dan produk susu rendah lemak adalah sumber protein. Dengan mengonsumsi makanan tinggi protein membantu memperbaiki dan membentuk jaringan tubuh, dan membangun sistem kekebalan tubuh anda.

Mengkonsumsi produk susu tinggi kalsium 

Mengkonsumsi produk susu tinggi kalsium juga membantu mempertahankan tulang yang kuat.

Sekian Assalamualaikum wr.wb

LihatTutupKomentar