-->

Berdoa dalam Keadaan Lalai, Dikabulkankah?

Pagi-pagi sekali saya sudah mendapatkan cerita yang cukup menarik. Isinya berkaitan dengan masalah rezeki. Cerita ini akan saya bagikan kembali kepada anda dengan harapan ada yang terinspirasi karenanya. 

"Kemarin...  " katanya, " .... Saya mendapatkan pemberian berupa uang dari seorang kawan. Sesampainya di rumah, tidak berlangsung lama berselang ada yang datang menagih utang. " 

"Luar biasa Allah mengatur semuanya dengan begitu rupa. "

Dari cerita ini saya dapat mengambil kesimpulan atau setidaknya pelajaran :

Dari cerita kawan tersebut secara tersirat tertangkap bahwa beliau tidak membaca doa khusus meminta rezeki. Namun begitu Allah memberinya rezeki. Di dalam shalatnya saya meyakini ia membaca doa duduk di antara dua sujud,  namun saya sangsi beliau khusyuk saat membacanya. Namun begitu Allah tetap memberinya rezeki. 

Betapa Allah Maha Pengasih yang membalas dengan balasan yang berlimpah untuk amal yang dilakukan dengan penuh kekurangan. Apalagi apabila ada yang beramal dengan penuh khidmat dan kesungguhan. 

Terimakasih. 


LihatTutupKomentar