-->

LUAR BIASA !!! INILAH HIKMAH BESAR DI BALIK DOA

Lebah Madu Kang Aip - Dalam Blog Lebah Madu Kang Aip ini kami menulis banyak hal. Tentang pengalaman masa lalu, cerita hari ini, dan harapan untuk masa depan. Kami sangat menyukai yang namanya membaca buku, nonton berita, mendengarkan perbincangan orang, dan banyak lagi.

Membaca buku adalah aktifitas yang kami wajibkan terhadap diri sendiri. Alasannya banyak tidak usah disebutkan. Dan kami membaca banyak buku dari beragam genre. Buku agama, politik, ekonomi, budaya, sastra, dan tentu tidak ketinggalan kami suka membaca buku humor.

LUAR BIASA !!! INILAH HIKMAH BESAR DI BALIK DOA
LUAR BIASA !!! INILAH HIKMAH BESAR DI BALIK DOA

Saat ini kami sangat menyukai dunia tulis-menulis di blog. Setelah diajarkan kawan kami Ustadz Husni Mubarok aktifitas ini kami jalankan. Semoga kebaikan Allah tercurah kepada beliau yang telah mengajarkan ini semua.

Dalam duni blogging ini ada tujuan susulan selain menyalurkan hobi. Kita menyebutnya bisnis on line dengan media advertising atau periklanan. Kita akan dapat uang bila tulisan kita dilihat, dibaca, dan dikunjungi orang terus. Dalam hal ini kwalitas konten artikel harus inspiratif, informatif, dan useful.

Demi mengejar ini kami banyak menulis tentang Hotel di Santolo, Hotel di Bukittinggi, Hotel di Situ Patenggang dan banyak lagi yang lain. Dan ini semua belum berhasil. Karena banyak faktor penyebab tertundanya keberhasilan, di antaranya;

Kurang ulet
Kurang kerja keras
Jarang belajar
dan seterusnya

Selanjutnya beberapa hari ini kami menuliskan doa-doa pada blog kami yang baru. Dan kami akan bercerita tentng hikmah doa ini sebagai catatan hidup kami dan mudah-mudahan menginspirasi yang lain.

Selama belajar menulis di blog, terkadang ada keresahan saat traffic blog tidak kunjung naik, dan jumlah visitors atau pengunjung blog kami kian hari-kian berkurang. Dari dua fenomena ini sudah dapat ditebak, ini akan berimbas pada kecilnya pendapatan.

Benar saja sudah hampir 5 bulan sejak bisnis ini kami luncurkan sampai sekarang angka yang tertera masih di kisaran 40 dollar. Sungguh lambat dan "sampai di sini kami merasa sedih". Tentu kami menginginkan traffik meningkat dan pengunjung semakin banyak dan transaksi menuju ke arah positif.
 
Kami akan berikan testimoni tentang doa tadi. Atas arahan  guru kami tadi akhirnya kami memutuskan membuat blog baru bertemakan doa-doa pilihan. Doa-doa yang kami hapal dan yang kami baca dalam beberapa literatur kami kumpulkan, dan teruslah kami memposting itu.

Setelah berhari-hari kami menggeluti ini akhirnya saya merasakan ada sesuatu yang berbeda dari hasil tulisan kami ini.Pertama kata-kata yang mengalir darinya lebih cair dan terbaca lebih tenang dari biasanya.

Kemudian pengaruh terhadap kejiwaan kami sebagai penulis adalah kami merasakan bahwa hati ini lebih terkondisi. Fokus terhadap Allah SWT hadir di saat sebelum, sedang, dan setelah menuliskannya.

Kami berupaya menuliskan semua doa-doa yang ibu kami ajarkan, guru kami, dan yang ada dalam referensi yang cukup melimpah dari buku-buku karya para ulama dahulu dan ulama-ulama masa kini yang memberikan kekayaan intelektual dengan menambahkan fakta-fakta empiris dan kekinian.

Dan ada satu lagi, kami baru menuliskan doa-doa sudah mendapatkan keberkahan dan kebaikan yang banyak - semoga ini benar - apalagi kalau kami membacanya dan mengamalkan isi dan jiwa dari doa-doa itu tadi. 

Akhirnya kami mengundang kawan semua untuk perbaikan blog kami yang baru, Do'a dan Dzikir 24 Jam. Dan kami berdo'a semoga Allah memberikan taufik dan hidayah kepada kita semua. Amin ya Rabbal'alamin.
LihatTutupKomentar