-->

Bagaimana Cara Bersyukur Atas Nikmat Mendengar

Selama ini kita selalu mendengar. Sangat banyak bunyi yang bisa diserap oleh pendengaran kita. Informasi dari yang benar sampai yang kabar burung pun masuk ke pendengaran kita.

Selama ini kita senang saja diberikan pendengaran. Dan kita jarang berpikir bagaimana bila kita tidak mendengar. Atau bagaimana pendengaran kita menjadi bermasalah.

Setelah kita berfikir mungkin kita akan kaget atau bahkan merunduk sujud mensyukurim nikmat yang sangat berharga ini.

Apalagi bila kita ingat pelajaran-pelajaran di masa kita sekolah yang menceritakan tentang alat-alat pendengaran berikut organ dan sistem rumit yang ada padanya,

Mendengar memang bukan melulu soal bunyi. Namun mendengar adalah lebih dari pada itu. Mendengar adalah alat untuk berinteraksi dan bertukar informasi dengan dunia luar. Bunyi yang kita dengar membawa nuansa dan muatan tersendiri. kata yang berbeda infomasi pun mengandung muatan dan isi yang berbeda.

Dengan alat pendengaran yang normal kita bisa menikmati kicauan burung yang merdu, atau suara alam sekitar dan mencerap informasi dengan cermat dan tepat. Bila semua hilang dunia akan sunyi senyap. Bersyukurlah dan gunakan pendengaranmu untuk mendengar yang baik dan bermanfaat. Jangan mendengar yang mendatangkan bahaya.

LihatTutupKomentar